Pj Walikota : Pemkot Kendari telah Rumuskan Strategis Pembangunan 2025
Kendari : Pj Walikota Kendari Muhammad Yusup mengatakan Pemkot Kendari telah merumuskan sejumlah isu strategis daerah tahun 2025.
Sejumlah isu yang dimaksud antara lain akselerasi pertumbuhan ekonomi yang berkualitas dan berkeadilan yang fokus pada pengendalian inflasi, penguatan UMKM dan ekonomi kreatif serta kemudahan berinvestasi.
Hal tersebut dikatakan Pj Walikota saat membuka Musrembang Penyusunan Rencana Kerja Pemda (RKPD) Kota Kendari tahun 2025, di ruang Samaturu, Balai Kota Kendari, Senin (1/7).
Selain itu, percepatan penataan kota yang berkualitas dan infrastruktur yang berkelanjutan menjadi salah satu prioritas.
Seperti peningkatan jalan dan bangunan pelengkapnya, peningkatan drainase perkotaan, penataan perumahan dan kawasan pemukiman, serta penanganan persampahan berbasis masyarakat.
Dikatakan, dasar pelaksanakan musrembang RKPD sesuai amanat Undang-Undang Nomor 25 Tahun 2004 tentang Sistem Perencanaan Pembangunan Nasional, yang diturunkan melalui Peraturan Mendagri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata Cara Perencanaan, Pengendalian, dan Evaluasi Pembangunan Daerah serta Rencana Kerja Pemerintah Daerah.
Pj Walikota berharap dari peserta musrembang, baik dari lingkup Pemkot Kendari maupun stakeholder lainnya memanfaatkan pelaksanaan musrembang untuk mendiskusikan hal-hal yang perlu menjadi perhatian bersama dalam pelaksanaan Pembangunan Kota Kendari tahun 2025.
Kepala Bappeda Kota Kendari, Cornelius Padang, mengatakan tujuan musrembang adalah menyepakati usulan prioritas pembangunan yang tertuang dalam rancangan RKPD Kota Kendari tahun 2025.
Selain itu, untuk menyelaraskan dengan arah kebijakan Rencana Pembangunan Daerah Kota Kendari tahun 2023-2026 sebagai pengganti RPJMD dimasa transisi kepala daerah. (LMS)
